Sikap Masyarakat Kanca, Zumadi Adalah Kades Terpilih Secara Sah
Cari Berita

Pasang iklan

 

Sikap Masyarakat Kanca, Zumadi Adalah Kades Terpilih Secara Sah

Sabtu, 16 Juli 2022

Foto; Penasehat Hukum (PH) Arifin SH dan Syahrin saat lakukan silahturahmi dengan ratusan masyarakat Desa Kanca 

GERBANGNTB COM
BIMA. - Terkait dengan Persoalan yang melilit Pilkades Kanca, sesuai berita awal dari gerbangntb com, adanya indikasi kinerja Panitia pilkades Kanca penuh kecurangan sehingga merugikan Cakades Nomor 1. (Zumadi). Kini berimbas pada munculnya emosi dan pernyataan sikap dari Para pendukung serta ratusan tim pemenangan Cakades Kanca (Zumadi). 

Untuk memastikan jargonnya dapat dilantik tampa proses yang berbelit belit, dan menimbulkan masalah yang tidak diinginkan terkait goyahnya Stabilitas keamanan wilayah Kecamatan Parado. Masyarakat Desa Kanca mengeluarkan
Pernyataan sikap. Bahwa masyarakat inginkan tidak ada pemilihan ulang serta tidak ada namanya penundaan Pilkades Kanca. Harapan ini di nyatakan bersamaan dengan acara silahturahmi Penasehat Hukumnya, Arifin SH dan Syahrin SH dengan Ratusan Masyarakat Desa Kanca bertempat di Kediaman Cakades Nomor 1. (Zumadi red). Pada Hari Sabtu (16/7/2022). 
Asifun salah satu tim pemenangan, Cakades Kanca, Zumadi mewakili masyarakat yang ada di sela sela duduk bersama tersebut, mengatakan, bahwa pernyataan sikap masyarakat secara umum, sehubungan dengan pelaksanaan Pilkades Kanca, telah merusak Sistem demokrasi, berbuat curang demi kepentingan kelompok tertentu. 

" Intinya, Panitia Penyelenggara Pilkades Kanca cacat hukum, untuk itu, kami inginkan Cakades Nomor urut 1, Zumadi dilantik secara sah, itu pada intinya, " tegasnya. 
Menurut dia, kinerja Panitia pilkades Kanca, tahap demi tahap dalam proses pilkades Kanca, secara umumnya cacat hukum, bahkan bobrok, tidak independen dalam melaksanakan amanah yang diemban oleh negara Kesatuan Republik Indonesia. 

Berdasarkan analisa kami, lanjut dia, bahwa Panitia pilkades serta pihak-pihak lain, ada kepentingan dalam pelaksanaan pilkades Kanca, ada konspirasi jahat yang terselubung yang telah diperankan. Walaupun sebelumnya jawaban ketua panitia pilkades Kanca, sudah bekerja sesuai dengan Juklas dan Juklis yang ada. 

Namun demi menjaminkan, keamanan wilayah Parado secara umum, kami minta kepada Pemerintah Daerah serta stakeholder yang berkepentingan, dapat mengambil sikap dengan cepat, sebelum ada hal-hal yang tidak di inginkan. Tandasnya. (GN/*)