Dorong Percepatan Pembangunan Masjid dan Mushallah, Pemkot Bima Pertengahan Bulan Ini Akan Cairkan Dana Hibah
Cari Berita

Pasang iklan

 

Dorong Percepatan Pembangunan Masjid dan Mushallah, Pemkot Bima Pertengahan Bulan Ini Akan Cairkan Dana Hibah

Minggu, 18 April 2021

Foto: Wali Kota Kota Bima dan Wakil Wali Kota Bima.

GERBANGNTB COM
Kota Bima. - Untuk kelanjutan pembangunan sejumlah Masjid dan Mushallah Pemerintah Kota Bima melalui Anggaran Belanja Hibah APBD Kota Bima Tahun 2021, pertengahan bulan ini akan mencairkan Anggaran senilai Rp. 7,6 Miliar. 

Hal tersebut dibenarkan oleh Kabag Kesra Kota Bima, Sirajudin saat ditemui oleh Media ini di ruang kerjanya baru -baru ini. 

Menurut Sirajudin, pada APBD Kota Bima tahun 2021 kali ini sedikit menurun dari tahun sebelumnya, lantaran adanya Refocusing untuk penanganan C-19.
"Setelah Refocusing besar anggaranya senilai Rp. 7,6 miliar", paparnya. 

Dirinya mengakui belanja hibah tersebut senilai Rp. 7,6 miliar dibagi kepada 66 Masjid dan mushollah di Kota Bima, adapun pembagian untuk satu masjid dan musholah berkisar Rp. 50 juta hingga Rp. 250 juta. Katanya.
"Administrasi Masjid dan Musholah sudah rampung semua dan Isya Allah Anggaran tersebut akan direalisasikan dipertengahan bulan Ramadan ini," tandasnya. (GN/Eldan**)