Kegiatan PT. Tukad Mas Sangat Meresahkan, Warga Rontu Ancam Blokir Jalan
Cari Berita

Pasang iklan

 

Kegiatan PT. Tukad Mas Sangat Meresahkan, Warga Rontu Ancam Blokir Jalan

Jumat, 17 Desember 2021

 Foto: Muatan Material Kegiatan PT. Tukad Mas di sepanjang jalan Adipura Kelurahan Rontu.

GERBANGNTB.COM.
Kota Bima, Kegiatan muatan yang di lakukan oleh PT. Tukad Mas sangat meresahkan masyarakat dan memprihatinkan bagi pengguna jalan yang lain, contohnya saat ini, muatan Damtruk sudah melebihi kapasitas sehingga membuat kekhawatiran. 


Seperti terjadi di jalan Adipura yakni, muatan yang terlalu berlebihan dan sehingga batu yang di angkut oleh damtruk jatuh di jalan raya. Namun aneh nya, aktifitas tersebut luput dari pantauan Dinas lalulintas Angkutan Jalan (DLAJ) Kota Bima yang memiliki kapasutas kerja sebagai pengawas jalur lalu lintas angkutan.

" Kami pernah menegur bersama bhabinkamtibmas bahwa muatan tersebut terlalu banyak, namun alasan klasik yang di berikan oleh oknun supir yang tidak mau di sebutkan namannya mengatakan bahwa dirinya angkut sudah sesuai berat kapasitas timbangan yang ada di perusahaan. Ujar Ketua Karang Taruna (KT) Rontu, Rawin mengutip dari perkataan supir damtruk tersebut. Kamis (16/12/2021). 


Lanjut Rawin, meskipun angkutan Damtruk sudah sesuai kapasitas, paling tidak demi keamanan di jalan raya, pihak perusahaan PT. Tukad Mas, harusnya menegur para supir untuk menutup muatan ketika jalan, sehingga tidak tumpah di jalan dan mengancam keselamatan penguna jalan lainnya. Ungkapnya. 


Selain itu, sambung Rawin, dirinya sangat menyesalkan atas keberadaan Dinas Perhubungan Kota Bima yang seakan-akan tutup mata dengan persolan tersebut, pasalnya, lalu lalang aktivitas Damtruk dengan muatan material batu dengan kapasitas penuh sehingga banyak yang jatuh kececeran di jalan luput dari pantauan Dinas Perhubungan Kota Bima. 


" Apakah tugas perhubungan itu hanya mengatur lalin, kir mobil, dan menjaga lampu merah saja sehingga mobil pengangkut batu yang lalu-lalang dan materialnya kececeran disepanjang jalan Adipura semaunya. " Sesal Rawin. 


Sementara, Ketua Rumah Aspirasi Kelurahan Rontu, Eldan, juga menyoroti persoalan tersebut, Eldan bahkan meminta agar Dinas Perhubungan Kota Bima dapat menindaklanjuti , mengambil sikap tegas serta memberikan sanksi terhadap pengemudi beserta perusahaan PT. Tukad Mas karena dianggap sudah meresahkan warga dan pengguna jalan. Pintar Eldan

" Kalaupun pihak perusahaan tidak mau mengindagkan dengan kejadian ini, maka kami akan melakukan pemboikotan jalan agar masyarakat kami terjaga dari tumpahan batu dari damtruk yang bermuatan melebihi kapasitas dan, "tegas Rawin dan Eldan, " menambahkan. 


Sumber: (G/02*) 

Editor; Ory